Menu

Tuesday, January 15, 2019

/

Assalammualaikum. Wr.Wb

Dear Sahabat Keluarga Nawra, saya saat ini agak kecanduan ngopih. Meski belum termasuk yang candu berat. Saya biasa minum kopi susu. Dengan takaran yang sangat minimalis, hehehe. Jadi kalo saya bikin kopi susu, takarannya begini. Kopinya cuma satu sendok teh biasa . Bukan dalam posisi menyendok kopi dengan tumpukan atau gunung kopi yang besara. Kalo kata orang Bengkulu, merunjung atau sendok yang penuh. Ini bukan begitu yah, sendok teh biasa saja. Lalu satu sachet susu kental manis atau SKM.


Secara detil begini cara saya bikin kopi susu. Saya suka masak air setiap mau minum kopi atau bikinkan teh buat suami. Sebab di rumah kami tidak ada dispenser. Alat pemanas air seperti Dispenser membuat tagihan listrik makin mahal. Jadi kami sudah me-rumahkan itu dispenser.

Akibatnya setiap butuh air hangat, kami masak dulu. Ada teko kecil untuk memasak air, dengan bunyi yang khas kalo air sudah masak atau mendidih.

Cara Saya Bikin Kopi Susu 

Air sudah mendidih, lalu dituangkan ke dalam gelas. Kemudian baru saya masukan bubuk kopi, saya menyebutnya kopi hitam. Kemudian saya masukan satu sachet susu kental manis. Kemudian baru diaduk hingga merata.

Saya tidak menambahkan gula ke dalam minuman kopi susu. Jadi gulanya diganti oleh sus kental manis. Memang tidak terlalu manis, tapi juga tidak pahit. Jadi sedang-sedang saja.
Waktu Saya Ngopih

Secara rutin saya suka bikin kopi susu di pagi hari. Di jam lainnya,saya juga pernah bikin dan minum kopi susu, jika saya ingin minum kopi susu yang saya bikin saja.

Bagi saya ngopih juga menjadi bisa memberikan rasa dan selera dalam melakukan berbagai aktivitas. Jika kopi, oleh sebagian orang dianggap bisa dan sering digunakan sebagai pengusir rasa kantuk. Hal ini ga berlaku buat saya, kalo saya ngantuk ya saya tidur saja. Meski sudah minum kopi. Apalagi kalo baru minum kopi, ngak ngaruh sama sekali.

Suami saya tidak pengopi, tapi suka menemani saya ngopih :)

Akan sangat berbeda , kalo saya ngopi beberapa jam sebelum jam atau waktu tidur. Bisa saja reaksi anti ngantuk si kopi bekerja. Saya bisa tahan beberapa jam untuk tidak tidur. Tapi tidak untuk semalaman tidak tidur. Tetap saja saya ga kuat meski sudah minum kopi.
Jadi kalo semisalnya saya mau sedikit begadang atau mengulur waktu tidur di malam hari akibat banyak pekerjaan atau tugas yang harus diselesaikan. Jadi saya minum kopinya, minimal banget menjelang sore atau dekat-dekat waktu mau shalat Maghrib.

Kopi yang Biasa Saya Minum

Saya tidak bisa minum kopi yang dijual di pasaran, yang dikemas dalam bentuk shachet atau bungkusan untuk sekali pakai. Atau kopi bubuk yang sudah dicampur dengan gula, krim atau campura lainnya. Yang sering juga disebut kopi instan.

Nah, saya paling ga bisa kalo minum kopi instan. Kalo pun kepepet, paling tetap nyari kopi hitam yang kemasan shachet.

Olahan produk kopi yang sangat kreatif

Efek yang saya rasakan kalo minum kopi instan. Salah satunya adalah pusing dan kepala terasa berat, Efek lebih beratnya, saya bisa mengalami mual dan mata tidak bisa dibuka. Bawaannya mau tidur saja, hihihi.

Cara Baru Ngopi Ala Dekofie

Saat ini, banyak sekali orang-orang menggunakan kopi sebagai bahan baku untuk menghasilkan produk baru. Sebut saja parfum mobil aroma kopi. Pernah kan, mencium atau ada yang emang pasang parfum kopi di mobilnya.


Segar dan aroma therapy banget ya kalo parfum kopi tersebut. Jadi berasa rileks, nyaman naik mobil dengan aroma kopi tersebut.

Ngebahas soal olahan lain dari kopi untuk produk baru. Ini ada salah satu teman saya yang menjadikan kopi sebagai selai untuk kue atau roti. Namanya Dekofie yang merupakan selai yang terbuat dari bahan kopi.

Kemasan yang higienis dan packing menarik

Komposisi Dekofie

Kopi Murni Robusta, Kakau, Gula, Margarine dan Garam.

Cara Menyimpan Dekofie

Selain kopi ini sebaiknya disimpan, di dalam suhu ruangan, tidak dimasukan ke dalam freezer dan tidak tekena sinar matahari langsung.


Oh, ya Selai kopi ini selain bisa dioleskan pada aneka roti, selai kopi  juga enak dijadikan toping berbagai kue dan roti, bisa juga untuk pancake dan lain sebagainya.

Berat Dekofie, dalam satu kemasan ini adalah 220 gram, dikemas dalam botol kaca dan dengan tutup yang rapat. Jadi aman , tidak makan tempat . Dekofie bagus juga dijadikan hadiah atau parsel buat orang tersayang, terutama yang suka kopi. Jadi ini adalah versi barunya, pasti pengopi sangat suka.

Selain selai kopi, Dekofie ada produk satu lagi yang juga berbahan kopi yaitu COFFEE CHOCOLATE, yaitu coklat dengan bahan kopi. Rasanya juga unik dan dikemas dengan sangat menarik. Ini juga olahan produk kopi yang sangat kreatif. Kamu juga bisa mencobanya.


Untuk Pemesanan Dekofie

Bisa menghubungi Dyah di sini yah
No Wa 0811 1719 090
Alamat : Jalan Maninjau Raya 125, Malang 65139

Terima kasih sudah berkunjung di blog Keluarga Nawra. Lain waktu datang lagi ya

Powered by Blogger.