Menu

Wednesday, April 12, 2017

/


Assalammualaikum Wr. Wb
Halo Sahabat Keluarga Nawra

Kalo ke Ancol salah satu tempat yang menjadi tujuan atau incaran #keluarganawra adalah Ancol atau Dufan lebih tepatnya ke arena SEA WORLD. Selain menarik tempat tersebut ternyata juga sangat cocok untuk semua usia. Baik tua atau muda. Lelaki atau perempuan. Semua suka melihat dunia dan kehidupan bawah laut.

Saat itu saya bersama Nawra mengajak ibu saya berkunjung ke SEA WORLD. Iya seusai membeli barang JILBAB jualan untuk toko. Setelah mengirim barang, kami masih liburan, jalan-jalan dulu ke Ancol dan Dufan. Nawra juga sangat senang bermain bersama neneknya. Berlari ke sana keamri melihat berbagai jenis ikan dan kehidupan hewan bawah laut. 


Nenek Nawra juga sangat senang melihat, mengamati kehidupan bawah laut tersebut. Awalnya sempat kaget juga kenapa tempatnya gelap. Nenek mengira, sedang mati lampu. Berkali-kali beliau berucap dan meminta hidupkan saja lampunya. Hehehe, emang tempatnya gelap.



Sejarah SEA WORLD

Seaworld Indonesia adalah sebuah miniatur pesona laut yang terdapat dalam kompleks wisata pertama di Telaga Golf dan kedua terpadu Ancol Jakarta Baycity.

Pada tanggal 2 Oktober 1992, Gubernur DKI masa itu, Wiyogo Atmodarminto meletakkan batu pertama pembangunan Seaworld Indonesia. Tidak sampai dua tahun, pada tanggal 3 Juni 1994 SeaWorld Indonesia sudah mulai beroperasi. Area Seaworld seluas 3 hektare dengan luas bangunan utama 4.500 m2 berisi berbagai macam akuarium, lorong Antasena (lorong bawah air), perpustakaan, museum, terapi ikan dokter, glow theatre, komputer edukatif layar sentuh berisi informasi berbagai spesies di Seaworld dan bermacam fasilitas pelengkap untuk pengunjung seperti tempat makan, toko suvenir, dan ruang serba guna.



Luas area sea world sangat luas. Nenek sampai beberapa kali harus duduk istirahat dulu. Sambil selalu mengingatkan untuk pulang karena dikira hari sudah malam. Sebab suasana di dalam sea world gelap. 


Pembagian dalam Seaworld Indonesia
Akuarium utama memelihara ribuan satwa laut Indonesia. Sebanyak 35.500 ekor ikan laut Indonesia dari 35 spesies yang berbeda dipelihara disini.

Ukuran akuarium ini mencapai 38 x 24 m dengan kedalaman yang bervariasi dari 4.5 hingga 6 m dan menyimpan 5 juta liter air laut. Karena besarnya akuarium utama ini tercatat sebagai akuarium air laut terbesar kedua di Asia Tenggara.

Area Air Tawar dilengkapi dengan koleksi-koleksi satwa air tawar dari berbagai negara, termasuk diantaranya piranha dan Arapaima gigas dari sungai Amazon. Akuarium air tawar yang ditampilkan terdapat memiliki beberapa tema antara lain Aquarest (Aquarium Rain Forest), Aquarapaima, Aqua Car, Ex-Quarium dan Aquarium Piranha.

Spot ini yang paling disukai Nawra dan Nenek Apalagi di bagian ini juga ada jalan yang berjalan mengitari sehingga tak perlu berjalan dan tidak terasa capek. Meski sudah dilakukan berulang kali.
Lorong Antasena adalah lorong bawah air sepanjang 80 m yang dioperasikan dengan pijakan berjalan otomatis dengan kubah tembus pandang. Memungkinkan pengunjung untuk menikmati pemandangan "bawah laut" tanpa harus khawatir tersandung saat menengadah ke atas untuk melihat ikan.

Aquarium Dugong merupakan tempat tinggal untuk mamalia laut yang langka yaitu Duyung (Dugong dugon) dan Otter's Track menjadi rumah bagi mamalia semi akuatik Aonyx cinerea.

Pesona kehidupan laut ditambahkan dengan adanya Akuarium ekosistem terumbu karang yang berisi koral, sponge dan berbagai biota penghuni terumbu karang yang indah, serta berbagai akuarium yang berisi berbagai hewan laut unik lainnya seperti Gurita Pasifik Raksasa, Kepiting Laba-Laba, Ikan Nanas dan Nautilus yang hidup di suhu sangat dingin.




Jam Operasi SEA WORLD

Weekday : 09.00 - 18.00 WIB

Weekend : 09.00 - 18.00 WIB

Note: Loket Penjualan Tiket ditutup 30 menit sebelum jam operasional berakhir

Tiket Reguler
Tiket Reguler
Weekdays: Rp.85.000,-
Weekend: Rp. 100.000,-

Tiket Bundling Seaworld dan Ocean Dream Samudra

Weekdays: Rp. 160.000
Weekend: Rp. 200.000

Itu hanya gambaran harga tiketnya. Harga juga bisa berubah sewaktu-waktu loh :D


Semoga Ibu saya selalu sehat dan kuat. Tahun ini rencananya akan kami ajak ke kota Lombok untuk mengahadiri pernikahan cucunya di sana. Semoga sehat selalu ya Nek, aamiin. Kita jalan-jalan lagi!
26 comments

Dulu banget waktu masih Smp ke seaworld sekarang tambah Bagus kali ya. Pengen kesana lagi sama anak

Reply

Belum lengkap rasanya kalau ke Jakarta tidak pergi ke Sea World. Apa saja isinya? tentu dari tahun ke tahun berubah. Yang pasti ini tempat liburan menarik untuk dekat degan biota laut.

Reply

Belum lengkap rasanya kalau ke Jakarta tidak pergi ke Sea World. Apa saja isinya? tentu dari tahun ke tahun berubah. Yang pasti ini tempat liburan menarik untuk dekat degan biota laut.

Reply

Ada kuis yang hadiah nya jalan2 ke Dufan gak mbak? Hehehe

Reply

Mbk nginap di mana? Hotel murmer tapi homy buat Krucils recommended di sekitar mn y Mbk klo mau k sini?

Reply

keluarga mbak mildaini memang keluarga travelling,, banyak share seputar jalan-jalan, mantep dah,,

Reply

Aahh sea world, sedari 2009 ke sana, membaca liputan ini masih sama ya keadaannya.

Reply

Babam udah 3 kali ke seaworld.. gamoang ditempuh soalnya hahaha

Reply

Si Kecil dan Si Lansia usia boleh mudah ataupun tua tapi semangat tetap luar biasa, benar-benar kagum dengan nenek dan dek Nawra pada kunjungannya ke Sea World Indonesia. Pokoknya do'a terindah untuk nenek dan dek Nawra, semoga sehat selalu because God is always Bless You

Reply

Wah.dengar sea world langsung terbayang liburan keluarga 4 tahun yang lalu. Waktu itu alya masih imut-imut banget, masih kelas 2 SD. Seruuu sekali karena liburan ini sekakigus media edukasi buat alya. Aneka ragam jenis ikan di dalam akuarium raksasa bikin alya melongo takjub ketika itu. Ketika itu yang bikin alya agak heboh ketika melihat ada sebuah akuarium raksasa yang didalambya ada ikan jenis piranha...itu lho ikan yang sangat ganas dan kuat, suka memangsa ikan2 disekitarnya...iiih sempat takut...tapi pengalaman ketika berjalan di lorong antasena, seperti pengalaman nenek dan awra...so amazing. Melihat aneka jenis dan warna ikan yang berwarna-warni laksana pelangi, dengan area berjalan otomatis...wah, jadi ingat naik eskalator di mall..he..he..moga liburan yang akan datang bisa berkunjung kembali ke sea word...edukasi, hiburan semua ada disini.

Reply

wah jadi pengen kesini. terakhir kesini anakku umur 1 tahun yang sulung. maakasi mba infonya

Reply

wah jadi pengen kesini. terakhir kesini anakku umur 1 tahun yang sulung. maakasi mba infonya

Reply

emang gak bosan kok

Reply

betol, dan ini disukai semua usia

Reply

nginapp mah dek, yang aman juga buat anak2

Reply

haha untung gak dinamai keluarga tukangjalan

Reply

iya mba, cuma koleksinya yang bertambah. ada yang mati juga kan

Reply

sama nawra juga udah berkali2 senang aja

Reply

mereka terlihat kompak ya

Reply

iya banyak ilmu pengetahuan di sana ya

Reply

hayoo mba, kali ini berangkat sekeluarga

Reply

Serunya liburan Nawra sama Nenek yaaa.. aku terakhir ke seaworld dulu juga pas masih seumuran Nawra. :D

Reply

Belum sempat mengunjungi Sea World, mudah-mudahan bisa ke sana bareng keluarga besar seperti Nawra dan Nenek. Seneng ya mba libur bareng keluarga.

Reply

Ia buk semoga kekompakannya selalu terjaga, dan harapan besar nanti nawranya setelah besar smg seperti ibunya...cerdas, cantik dan soleha amiiiin

Reply

Wah senengnya liburan sama anak2, saya belum pernah ke Sea world, enaknya setelah baby lahir kali ya heheu

Reply

Terima kasih sudah berkunjung di blog Keluarga Nawra. Lain waktu datang lagi ya

Powered by Blogger.